Berita Pertahanan dan Keamanan, Industri Militer Indonesia dan Dunia, Wilayah Kedaulatan NKRI serta Militer Negara Sahabat

15 December 2015

Type 052D, Kapal Perusak Rudal Paling Modern Milik China

10:45 PM Posted by Unknown No comments

BEIJING:(DM) - Kapal Perusak Rudal modern Type 052D, Hefei, telah bergabung dengan armada Angkatan Laut Cina. Upacara penyerahan kapal untuk Armada Laut Selatan Angkatan Laut Cina berlangsung pada Sabtu di sebuah pangkalan Angkatan Laut di Sanya, provinsi pulau Hainan, kata pihak Angkatan Laut China.
“Kami ingin membiasakan personel kami dengan peralatan dan persenjataan canggih. Dalam waktu dekat, kami akan fokus pada pelatihan, yang bertujuan untuk membuat Kapal Perusak ini mampu beroperasi penuh dalam waktu singkat, ” kata Komandan kapal Hefei Zhao Yanquan kepada China Daily dalam sebuah wawancara pada hari Senin.
China Daily menyatakan bahwa Hefei adalah perusak paling canggih yang pernah dibangun China.
Kapal perusak rudal pertama Type 052D, Kunming, bergabung dengan Angkatan Laut pada Maret tahun lalu, sedangkan yang kedua, Changsha, pada bulan Agustus.(Sputnik)

1031765792
Perusak rudal Luyang III atau Tipe 052D dirancang untuk memberikan pertahanan anti-pesawat pada armada kapal induk atau kapal pendarat amfibi.
052D dilengkapi gabungan sistem radar Active Electronically Scanned Array Tipe 346 Dragon Eye dan radar L-band type 518. Seorang pakar Rusia mengklaim Dragon Eye mampu mendeteksi pesawat siluman F-35, walau saat ini belum pernah terbukti.
Perusak 052D memiliki senjata utama meriam 127 – 130 milimeter. Untuk pertahanan dari serangan rudal, kapal kecil dan kapal serang cepat, 052D dibekali dua senjata Close In Weapon System (CIWS) 30 mm dan senjata kombinasi rudal jarak dekat H / PJ-12 dan CIWS Gatling gun tujuh barel 30 mm.
Perusak 052D memiliki 64 peluncuran rudal vertikal (VLS) dengan rudal SAM HQ-9B, roket torpedo anti kapal selam CY-5, dan rudal anti kapal YJ-18, Naval Intelligence memperkirakan peluncur rudal 052D juga dilengkapi rudal jelajah versi angkatan laut dari DF-10.
052D juga memiliki sistem pertahanan udara empat pak rudal jarak menengah DK-10A, dua canon 30-mm, dan sistem anti-rudal H/PJ-12 dan pertahanan udara titik FL-3000N. 052D bahkan juga memiliki 24 decoy system anti serangan kapal selam .(NationalInterest)

0 komentar:

Post a Comment