Berita Pertahanan dan Keamanan, Industri Militer Indonesia dan Dunia, Wilayah Kedaulatan NKRI serta Militer Negara Sahabat

27 November 2012

Senter dan Pulpen, Senjata Mata-mata Korut

11:05 AM Posted by Unknown No comments
ilustrasi senjata dari pulpen 
ilustrasi senjata dari pulpen
Agen Korea Utara menggunakan senjata rahasia nan mematikan: pulpen
Korea Utara:(DM) - Senjata rahasia agen mata-mata ternyata tidak hanya bisa ditemui di film-film James Bond saja. Baru-baru ini diketahui, agen Korea Utara menggunakan senjata rahasia nan mematikan: pulpen dan senter.

Senjata rahasia ini berhasil ditemukan oleh aparat di Seoul, Korea Selatan, tahun lalu. Rupanya, agen Korut secara sembunyi-sembunyi berusaha untuk membunuh aktivis anti rezim Kim jong-un, Park Sang-hak. Sejak percobaan pembunuhan itu, Park dijaga ketat polisi 24 jam sehari.

Diberitakan CNN pekan ini, terdapat tiga senjata rahasia agen Korut yang ditemukan, yaitu dua pulpen dan satu senter. Sekilas memang tidak terlihat berbahaya, namun jika digunakan akan sangat mematikan.

Salah satu pulpen memiliki ujung beracun. Jika digoreskan ke kulit, dalam waktu singkat target akan lumpuh dan merasa tercekik. Tidak lama kemudian, target menemui ajal. Pulpen lainnya mampu menembakkan jarum yang telah diolesi racun. Jika racun masuk ke darah, nasib nahas akan menimpa korban.

Sementara itu senter yang ditemukan ternyata adalah pistol unik yang mampu menembakkan tiga buah peluru. Pihak Korsel mengaku mereka baru melihat senjata jenis senter ini.

"Saya tidak pernah melihat senjata macam ini. Jika anda melihat kepalanya, ada tiga lubang, ada peluru di tiap lubangnya dan ada pelatuknya. Ini sebelumnya terisi dan berbahaya. Masih ada dua peluru tersisa," kata seorang aparat Korsel.

Senter itu telah diujicoba dan menembakkan peluru layaknya pistol, sangat akurat dan berbahaya.
Pelaku yang membawa senjata-senjata ini telah ditangkap sebelum dia berhasil menjalankan aksinya. Pelaku yang bernama Ahn ini divonis penjara empat tahun. (eh)

0 komentar:

Post a Comment