Berita Pertahanan dan Keamanan, Industri Militer Indonesia dan Dunia, Wilayah Kedaulatan NKRI serta Militer Negara Sahabat

08 July 2015

US Army PHK 40.000 Tentara dan 17.000 Karyawan Sipil

8:43 PM Posted by Unknown No comments
amerika

AMERICA:(DM) - Angkatan Darat AS mengumumkan pemotongan jumlah personel sebanyak 40.000 tentara dan 17.000 pegawai sipil. Penurunan jumlah baik yang ada di dalam negeri maupun luar negeri akan membawa Angkatan Darat AS memiliki 450.000 tentara pada akhir 2017.

Menurut dokumen yang diperoleh USA Today Selasa 7 Juli 2015 pemotongan dilakukan menyusul meredanya perang di Afghanistan dan Irak, serta pemotongan anggaran yang dihadapi Pentagon.

Jika seluruh pemotongan anggaran untuk Angkatan Darat Amerika Serikat kembali dilakukan pada bulan Oktober 2015 nanti maka 30.000 tentara lagi harus di-PHK.

“Pada tingkat itu, Angkatan Darat tidak akan mampu memenuhi penyebaran guna menanggapi tuntutan pasukan di daerah lain,” kata USA Today. Pengumuman rinci oleh Angkatan Darat AS tentang pengurangan kekuatan ini diharapkan akan disampaikan akhir pekan ini.


Sesuai rencana pemotongan anggaran, militer AS hanya akan berkekuatan 450.000 tentara pada akhir tahun anggaran 2017. Meskipun pada tahun 2013, dalam dokumen anggarannya militer AS berpendapat bahwa kekuatan yang kurang dari 450.000 tentara, mungkin akan berarti AS tidak akan bisa memenangkan perang.

Sebagai perbandingan, militer AS meningkat jumlahnya menjadi 570 ribu personel selama puncak pertempuran di Irak dan Afghanistan.

Menurut USA Today, sejumlah brigade yang ditempatkan di Fort Benning, Georgia dan Joint Base Elmendorf-Richardson di Alaska termasuk di antara yang akan dirampingkan.

Pemangkasan tentara ini menuai protes dari Senator Dan Sullivan, dari Partai Republik. Menurutnya, hal ini "tidak masuk akal secara strategis."

Menurut dokumen yang dikutip USA Today, pemotongan anggaran pemerintah secara keseluruhan dijadwalkan akan dimulai Oktober mendatang. Jika Kongres menyetujui hal ini, militer harus memberhentikan sekitar 30.000 hingga 40.000 tentara.


detik

0 komentar:

Post a Comment